25 Mahasiswa UGM Lolos ON-MIPA PT Tingkat Nasional
Sebanyak 25 mahasiswa UGM berhasil lolos melaju ke Olimpiade Nasional MIPA (ON-MIPA) Perguruan Tinggi tingkat nasional. Rencananya, ON-MIPA tingkat nasional akan dilaksanakan pada 23-27 Mei mendatang di Jakarta.
Ketua kontingen ON-MIPA UGM, Erwin Eko Wahyudi, mengatakan ke-24 mahasiswa UGM tersebut terpilih melalui seleksi ketat ON-MIPA tingkat regional kopertis wilayah V pada 5-6 April lalu di Universitas Sanata Dhrama Yogyakarta. Dalam kegiatan itu, UGM mengirimkan 28 mahasiswa yang sebelumnya sudah melalui proses seleksi di tingkat universitas. Mereka dikirim untuk mengikuti seleksi di empat bidang yaitu matematika, kimia, fisika, dan biologi.